Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+
Advertorial

Suryanation Motorland Battle 2018, Sulawesi Selatan: PULUHAN RIBU BIKERS RAMAIKAN LEBARANNYA BIKERS MAKASSAR

Ahmad Ridho - Kamis, 20 September 2018 | 10:56 WIB
 Seri ke-enam Suryanation Motorland Battle 2018 berlangsung meriah di Parking Lot Phinisi Point, Makassar, Sulawesi Selatan (08/9).
ist
Seri ke-enam Suryanation Motorland Battle 2018 berlangsung meriah di Parking Lot Phinisi Point, Makassar, Sulawesi Selatan (08/9).

MOTOR Plus-online.com - Seri ke-enam Suryanation Motorland Battle 2018 berlangsung meriah di Parking Lot Phinisi Point, Makassar, Sulawesi Selatan (08/9).

Hajatannya para bikers roda dua ini sukses mencuri perhatian, tercatat total pengunjung lebih dari 22.000 pengunjung dari pulau Celebes.

Memasuki seri akhir sebelum Grand Final Battle di Surabaya, karya yang ditampilkan builder-builder pun semakin sempurna.

Tantangan bagi peserta menjadi lebih sulit.

(BACA JUGA: Suryanation Motorland Battle 2018 Denpasar, HEBOH & MENGINSPIRASI DI PULAU DEWATA

“Persaingan di seri ke-enam semakin ketat, mengingat ajang ini sudah akan berakhir di Surabaya pada akhir September nanti,” papar Rizky Dwianto, selaku Suryanation Motorland Committee.

Ratusan motor kustom Makassar berpartisipasi untuk mencuri perhatian dari para juri-juri nasional.

Adapun juri pada gelaran kali ini adalah Indra Pranajaya (Razzle Dazzle Chopper Works Bandung), Bimo Hendrawan (Bimo Custombikes Jakarta) dan Lulut Wahyudi (Retro Classic Cycle Yogyakarta). 

Ratusan motor kustom Makassar berpartisipasi untuk mencuri perhatian dari para juri-juri nasional.
ist
Ratusan motor kustom Makassar berpartisipasi untuk mencuri perhatian dari para juri-juri nasional.

Keluar sebagai pemenang Best Of The Best dari Makassar adalah peserta atas nama Herman Dahlan alias Abhel.

Karyanya adalah motor basis H-D tahun 2005 bergaya Bobber garapan DSG Motorcycle Garage.

Editor : Ahmad Ridho

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa