Event MAXI Yamaha Day 2019 berlangsung sangat seru dan meriah di Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara.
Perayaan anniversary ke-3 skutik MAXI Yamaha ini digelar di Lap. Sri Mersing Tebing Tinggi, Sumatera Utara, Minggu 7 Juli 2019.
Acara terlihat makin meriah lantaran ada sebanyak 1000 bikers yang tergabung dari beberapa klub dan komunitas yang memadati acara sejak pagi.

Rangkaian MAXI Yamaha Day 2019 kali ini diawali dengan roling thunder dari berbagai regionnya masing-masing di Sumatera Utara.
Iring-iringan peserta city touring MAXI Series mengawali keseruan acara ini, karena antusias masyarakat khususnya para pemilik skutik MAXI Yamaha cukup banyak.
Menjelang sore hari, acara semakin ramai dengan jajaran motor MAXI Yamaha Series dari berbagai klub dan komunitas.

Tidak hanya dari para bikers Yamaha NMAX, XMAX, Aerox, dan Lexi saja yang datang, tapi masyarakat sekitar juga ikut berkumpul meramaikan Anniversary yang ke-3 skutik Yamaha MAXI.
Mulai dari musik, entertainment, dan berbagai acara menari lainnya yang disuguhkan membuat acara menjadi semakin hidup.
Para bikers yang hadir juga diberikan kesempatan untuk turut berpartisipasi dalam kegiatan games seperti lempar bola, lempar cincin, dan lajur kejut listrik.

Yamaha juga menghadirkan sejumlah aktivitas seperti MAXI Fun Ride kompetisi, Instagram kontes, games komunitas, kontes modifikasi, gratis cek motor, hingga diskon sparepart dan apparel.
Tak hanya itu, para bikers juga berkesempatan untuk menjajal performa dari Yamaha Lexi di booth test ride.
Tampak para peserta bisa menikmati sensasi menunggangi skutik keren dari MAXI Maxi Yamaha Series.

Seperti yang diungkapkan oleh Arif Sukri Nasution, salah satu peserta city touring dari region Pematang Siantar MAXI Yamaha Day 2019 Sumatera Utara.
"Event Maxi Day 2019 di Tebing Tinggi kali mulai mendekat ke masyarakat sehingga dibuat dekat dengan perkotaan," ujar Arif.
MAXI Yamaha Day 2019 kali ini juga menyuguhkan entertainment lewat penampilan band dan DJ yang menjadi hiburan bagi para pengunjung hingga akhir acara.


Editor | : | Iday |
KOMENTAR