Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+
Advertorial

Ducati Monster 797 Dark Stealth Beraksi di Film Terbaru Sony Pictures

Hendra - Jumat, 23 November 2018 | 13:40 WIB
Ducati Monster 797 Dark Stealth
Ducati Monster 797 Dark Stealth

Advertorial- ‘The Girl In The Spider’s Web’, adalah judul film aksi terbaru garapan Sony Pictures, yang mulai tayang di bioskop-bioskop Indonesia November ini.

Menariknya ada sosok motor yang dipakai beraksi oleh Claire Elizabeth Foy, aktris Inggris yang berperan sebagai Lisbeth Salander, tokoh utama pada film tersebut.

Motor itu adalah Ducati Monster 797 Dark Stealth.

Ya sesuai namanya ini adalah varian naked bike seri Monster, yang usung desain kekar, dengan menonjolkan sasis tralis-nya.

Aksi Ducati Monster 797 Dark Stealth
Aksi Ducati Monster 797 Dark Stealth

Sesuai Namanya, tampilan motor ini dominan hitam.

Hanya beberapa komponen yang berwarna perak seperti knalpot, tabung suspensi depan dan kaliper rem, serta per suspensi belakang warna kuning.

Sosok motornya ini terlihat misterius, sesuai dengan karakter bengal Lisbeth, yang pada film tersebut berprofesi sebagai peretas dan jurnalis.

Sosok motor ini sangat jauh berbeda dengan Monster 797 standar yang punya tampilan warna cerah dan mencolok.

Tentunya varian tersebut kurang pas jika digunakan pada film tersebut.

Aksi Ducati Monster 797 Dark Stealth
Aksi Ducati Monster 797 Dark Stealth

Jantung pacu berkubikasi 803 cc 2 silinder Monster 797 Dark Stealth, mampu muntahkan tenaga 73 Hp pada 8.250 rpm, dan torsi puncak mencapai 67 Nm dikitiran 5.750 rpm.

Wajar jika sosok Lisbeth dengan mudah mengindari kejaran musuh.

Scene paling menarik adalah ketika Lisbeth melompat ke sebuah danau beku dan ngebut pakai Ducati Monster 797 Dark Stealth itu.

Postur kuda besi yang punya ukuran 2.099 mm x 830 mm x 1.080 mm (PxLxT) terlihat sangat pas untuk sosok Lisbeth.

Tentu jika menggunakan unit Monster 1.200 akan terlihat kebesaran.

Ducati Monster 797 Dark Stealth
Ducati Monster 797 Dark Stealth

Dari beberapa aksi Lisbeth dengan motor tersebut, terlihat jika unitnya sudah ada sedikit ubahan.

Misalnya sepakbor belakang dilepas dan ban berganti model tapak kasar.

Ducati Monster 797 Dark Stealth yang dikenalkan pada tahun 2017 lalu, tidak masuk Indonesia.

Tapi karena hanya beda warna saja, rasanya mudah saja untuk mengubah varian Standar menjadi Dark Stealth.

Spesifikasi Ducati Monster Dark Stealth

MESIN

Konfigurasi : 2 silinder L-twin

Kapasitas mesin : 803 cc

Bore x Stroke : 88 mm x 66 mm

Tenaga Max : 73 Hp @8.250 rpm

Torsi Max : 67 Nm @5.750 rpm

Rasio Kompresi : 11 : 1

Sistem Katup : Desmodromic

Pendinginan : Udara

Transmisi : Manual 6 speed

SASIS

Suspensi depan : Upside down Kayaba 43 mm

Suspensi belakang : Monosok by Sachs

Rem Depan : Cakram 320 mm, kaliper Brembo 4 piston

Rem belakang : Cakram, kaliper piston tunggal

Ban & Pelek Depan : 120/70-17, 3.50 x 17

Ban & Pelek Belakang : 180/55-17, 5.50 X 17

DIMENSI

PxLxT                 : 2.099 mm x 830 mm x 1.080 mm

Sumbu roda        : 1.435 mm

Tinggi jok            : 805 mm

Kapasitas tangki : 16,5 liter

Berat Motor        : 192,7 kg

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id

REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa