GridOto.com - Suzuki merilis mobil All New Ertiga yang memiliki berbagai perubahan dari eksterior, interior, hingga ke mesin, lalu bagaimana dengan perawatan dan pilihan oli terbaik yang harus digunakan?
Berbicara soal mesin, mobil Suzuki Ertiga kini memiliki mesin pacu yang baru. Kini Suzuki Ertiga generasi kedua dibenamkan unit berkode K15B berdimensi lebih kecil dibanding generasi sebelumnya.
Di samping itu, mesin berkapasitas 1.462 cc ini lebih senyap dan minim getaran, hal ini disebabkan karena komponen internal mesin terdapat celah yang sangat rapat, bahkan nyaris tanpa gap.
Untuk urusan oli mesin, sebenarnya pemilik mobil Suzuki Ertiga bisa memilih oli dengan kode SAE 0W-20 atau 5W-30.
Namun oli dengan kode SAE 0W-20 adalah rekomendasi tingkat kekentalan terbaik bagi mobil All New Ertiga.
Martin Selaku Senior Marketing Manager PT Topindo Atlas Asia, mencoba menjelaskan, alasan di balik anjuran oli encer bagi mobil Suzuki Ertiga.
"Sama seperti kebanyakan mobil keluaran terbaru, mobil All New Ertiga memang membutuhkan oli yang encer, hal ini diperlukan untuk melumasi ke dalam celah mesin yang sangat rapat," tegas Martin.
Oli TOP1 secara khusus memformulasikan TOP1 HP Sport SAE 0W-20 untuk menunjang spesifikasi mobil All New Ertiga dan mobil keluaran terbaru lainnya, karena telah melampaui standar tertinggi dari International Lubricant Standardization and Approval Commitee (ILSAC) GF-5.
TOP1 HP Sport SAE 0W-20 hadir dengan berbahan dasar 100% sintetik, memiliki indeks viskositas 0W-20 dan dijual pada kisaran harga yang sangat terjangkau.
Produk oli sintetik terbaik dari TOP1 ini sudah tersedia hampir di seluruh bengkel di Indonesia.
Berikut ini spesifikasi lengkap dan keunggulan oli TOP1 HP Sport 0W-20, oli sintetik terbaik untuk All New Ertiga dan mobil keluaran terbaru lainnya :
• 100% Syntetic Oil - ILSAC GF-5
Diformulasikan untuk mobil terbaru dan LCGC berbahan dasar full sintetik untuk memberikan performa maksimal, dan masa pakai yang lebih tahan lama.
• Stop-and-Go Formulation
Pelumas yang memiliki molekul dengan tingkat kestabilan hampir sempurna, untuk mengoptimalkan kinerja mesin saat berkendara dalam kondisi tak menentu dan kemacetan.
• Xtra-Clean Additives
Aditif yang selalu memberikan perlindungan agar mesin tetap bersih di berbagai kondisi, mencegah partikel kotoran untuk saling melekat dan membersihkan mesin hingga ke celah terkecil.
Nah, itu dia review oli encer 0W-20 terbaik untuk All New Suzuki Ertiga. Suka dengan artikel ini? Bagikan ke sosial media kamu ya!
Editor | : | Fendi |
KOMENTAR