Kalau pindah dari gigi rendah ke tinggi (misalnya dari 1/L ke 2, 3 atau D), Anda tidak perlu menekan tombol pengunci transmisi otomatis.
Untuk memindahkan gigi rendah ke tinggi bisa dilakukan secara berurutan.
Misalnya start di 1/L lalu begitu mencapai kecepatan tertentu kemudian digeser ke 2, 3 hingga D.
Namun, Anda juga bisa memindahkan tanpa berurutan kok, misalnya dari 1/L bisa langsung ke D atau dari 2 langsung ke D.
(BACA JUGA: Bedah Fitur Keselamatan Car of The Year 2018)
5. Menggunakan Overdrive (O/D)
Pada beberapa mobil bertransmisi otomatis dibekali tombol overdrive (O/D).
Ketika overdrive aktif, Anda akan bisa melaju dengan menggunakan gigi tertinggi.
Ketika overdrive dimatikan yang ditandai munculnya simbol O/D OFF, maka transmisi akan bekerja hingga posisi gigi tertentu.
Contohnya di mobil transmisi otomatis 4-speed.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR