"Sebelumnya saya sudah ikut Maxi Yamaha Day di Singkawang, Kalimantan Barat pada (13/7) lalu," ucap Yusran, yang juga menjabat sebagai Humas komunitas Joker Balikpapan Max Club (Joker BMC).
“Saya menempuh perjalanan selama 10 hari, dari Balikpapan, nyebrang menggunakan kapal Ferry, menuju Parepare, Pinrang, Wajo, Toraja, Palopo, Sinjai, Soppeng, Bulukumba, Bantaeng, Makassar Gowa,” jelas Yusran.
Semakin malam acara makin meriah karena Yamaha juga turut menghadirkan artis lokal untuk menyemarakkan suasana.
Baca Juga: MAXI Yamaha Day Pontianak Berlangsung Sangat Meriah, Dari Touring Sampai Berikan Bantuan Sosial ke Sekolah )
Bukan cuma itu, perwakilan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), dan PT Suracojaya Abadimotor selaku main dealer Yamaha wilayah Sulawasi Selatan dan Sulawesi Barat juga mengadakan prosesi pemotongan tumpeng sebagai simbolis perayaan anniversary MAXI ke-3.
Di hari Minggu (28/7), para bikers diajak untuk merasakan keseruan senam bersama dan melakukan aksi sosial menambal jalan di sekitaran Puncak Tinambung.
”Konsep baru MAXI Yamaha Day kami terapkan juga di Sulawesi. Dengan sentuhan wisata membuat event MAXI Yamaha Day jadi beda karena para peserta makin dekat dalam kebersamaan dan kekeluargaan,” papar Yordan Satriadi, Deputy GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR