GridOto.com - Tinggal satu langkah lagi menuju final Blackauto Battle 2018.
Sukses di dua gelaran sebelumnya (Purwokerto dan Makassar), kini seri ke-3 digelar di Kota Solo.
Dalam dunia otomotif, khususnya modifikasi, Solo punya pengaruh dan kultur yang sangat kuat. Maka itu, Blackauto Battle memilih kota ini untuk kesekian kali.
Hadirnya modifikator dari berbagai daerah selain Solo juga turut memeriahkan kontes modifikasi terbesar ini.
Dan pastinya ini akan membuat persaingan semakin panas dengan memamerkan inovasi modif selalu canggih.
Gaya street racing dan ekstrem akan banyak dilihat pada seri Solo.
Masih sama dengan dua seri sebelumnya, penyempurnaan tiap tahun terus dilakukan baik untuk Blackauto Modify, Blackauto Dyno Test, dan Black Out Loud.
Kehadiran juri-juri professional pun jadi sorotan penting. Misalnya saja dengan menggandeng asosiasi APACT (Asia Pacific Car Tuning).
So, don't miss it guys! Free your in calendar at September 29th.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR