GridOto.com - Memilih oli motor terbaik memang terkadang sangat tricky.
Sebab, pilihan oli motor akan berhubungan dengan performa mesin motor kamu, Sob!
Kalau salah pilih, bisa-bisa mesin motor cepat rusak dan tidak bisa digunakan seperti saat pertama kali beli.
Masing-masing oli memang punya karakteristik yang berbeda satu sama lain.
Nah, sebenarnya memilih oli motor terbaik sangatlah mudah.
Ada beberapa hal utama dan mendasar yang harus kamu perhatikan.
Pertama, kamu harus memperhatikan kadar kekentalan olinya (SAE).
Yang kedua, perhatikan juga ya tingkat kualitasnya berdasarkan Kode JASO dan jenis bahan dasar oli untuk motor.
Oh ya, kamu sudah tahu belum apa itu JASO dan SAE?
Oli sepeda motor menggunakan standarisasi JASO (Japan Automobile Standard Organization).
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR